Lompat ke isi

Orang Sherpa

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Versi yang bisa dicetak tidak lagi didukung dan mungkin memiliki kesalahan tampilan. Tolong perbarui markah penjelajah Anda dan gunakan fungsi cetak penjelajah yang baku.
Sherpa
Anak-anak muda Sherpa mengenakan pakaian tradisional di Dewan Kebudayaan Sherpa Benggala Barat
Daerah dengan populasi signifikan
   Nepal520.000[1]
 India65.000 (di bawah)[2]
 Bhutan10.700
 Amerika Serikat16.800
 Tiongkok2.000[3]
Bahasa
Sherpa, Tibet
Agama
Mayoritas Buddhisme (93%) dan minoritas: Hinduisme, Bön, Kekristenan
Kelompok etnik terkait
Tibet, Hyolmo, Jirel, Rai dan kelompok Tibeto-Burma lainnya

Orang Sherpa merupakan salah satu grup etnis Tibet yang berasal dari wilayah pegunungan di Nepal, County Tingri di Daerah Otonomi Tibet dan Himalaya. Istilah sherpa atau sherwa diturunkan dari kata bahasa Tibet ཤར shar ('timur') dan pa ('orang'), yang mengacu pada asal geografis di Tibet timur.[4]

Kebanyakan orang Sherpa tinghal di wilayah timur Nepal dan Country Tingri di lembah Solukhumbu, Khatra, Kama, Rolwaling, Barun dan Pharak,[5] meskipun beberapa tinggal lebih jauh ke barat di Bigu dan di daerah Helambu di sebelah utara Kathmandu, Nepal. Orang Sherpa mendirikan gompa di mana mereka mempraktikkan tradisi agama mereka. Tengboche merupakan biara selibat pertama di Solu-Khumbu. Orang Sherpa juga tinggal di County Tingri, Bhutan, dan negara bagian Sikkim dan bagian utara Benggala Barat di India, khususnya di distrik Darjeeling. Bahasa Sherpa tergolong dalam cabang selatan dari rumpun bahasa Tibeto-Burma, bercampur dengan Tibet Timur (Khamba) dan dialek-dialek Tibet tengah. Namun, bahasa ini berbeda dengan bahasa Tibet Lhasa dan tidak saling memahami dengan penutur Lhasa.[6]

Jumlah orang Sherpa yang bermigrasi ke negara-negara Barat meningkat dengan kuat dalam beberapa tahun terakhir, khususnya ke Amerika Serikat. Kota New York memiliki masyarakat Sherpa terbesar di Amerika Serikat, dengan populasi sebanyak 16.000. Sensus Nepal 2011 mencatat 512.946 orang Sherpa di dalam perbatasannya. Anggota populasi Sherpa dikenal karena kemampuannya dalam pendakian gunung sebagai mata pencaharian.

Rujukan

  1. ^ POPULATION MONOGRAPH OF NEPAL VOLUME II (Social Demography). Government of Nepal, Central Bureau of Statistics. 2014. hlm. 10–156. ISBN 978-9937-2-8972-6. Diarsipkan dari versi asli tanggal 21 January 2021. Diakses tanggal 20 September 2019. 
  2. ^ "Rai-Peoplegrouporg". 
  3. ^ "Gurung Ghaleg in Bhutan". www.joshuaproject.net
  4. ^ "sherpa"Perlu langganan berbayar. Oxford English Dictionary (edisi ke-Online). Oxford University Press.  Templat:OEDsub
  5. ^ "People of Nepal | Plan Your Trip". ntb.gov.np (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2023-03-13. 
  6. ^ "Journée d'étude : Déserts. Y a-t-il des corrélations entre l'écosystème et le changement linguistique ?". Lacito.vjf.cnrs.fr. Diarsipkan dari versi asli tanggal 18 March 2012. Diakses tanggal 8 March 2012. 

Pranala luar

Templat:Suku bangsa di Nepal Templat:Suku bukit di India Timur Laut